Cara Belajar Albert Einstein

Siapa sih yang tak kenal tokoh besar dalam dunia sains,,dialah ALBERT EINSTEIN sang tokoh tekenal didunia sains dan teori-teorinya banyak dipakai diberbagai cabang ilmu pengetahuan. Otaknya yang jenius menjadikannya peraih nobel kala itu,bahkan sampai sekarang otak einstein konon masih diteliti oleh para ilmuwan untuk mencari tau kenapa si einstein bisa sehebat
itu.


Ngomong-ngomong masalah kejeniusan einstein,ternyata si einstein dulunya semasa kecil dia pernah gak naik kelas bahkan sempat mau dikeluarkan dari sekolahnya. Dia juga mempunyai gangguan yaitu masalah bicara,dia tidak pandai bicara kala itu. Tapi ada sesuatu yang menarik dari diri einstein yaitu mengenai cara dia belajar,dia mempunyai cara tersendiri dalam menyelesaikan masalah yang dia temukan setiap saat, yang mungkin bagi sebagian orang menganggapnya hal yang bodoh. Karena tindakan-tindakannya yang diluar kebiasaan orang pada umumnya,sering kali dia dianggap sebagai manusia gila atau sinting.

Saya kutip dari beberapa sumber terkemuka,,inilah beberapa kelebihan gaya belajar Einstein dibandingkan dengan gaya belajar Anda:
  1. Mencari masalah yang memiliki kemungkinan jawaban,bahkan jika perlu ia menciptakan sendiri masalah tersebut dan mencari penyelesaiannya.
  2. Memecahkan masalah dengan pola atau caranya sendiri.Ia tidak takut bila pemecahan masalah tersebut kadang menggunakan pola yang bertentangan  dengan ide umum.
  3. Membangkang terhadap ide umum yang ada bukanlah sesuatu yang salah karena dalam berpikir harus lahir pola-pola yang baru.
  4. Belum tentu orang sukses tidak pernah mengalami kegagalan.
  5. Menemukan solusi dengan menumbuhkan ide-ide hebat, bersabar dan menunda penilaian serta mengabaikan fakta-fakta yang tidak menyenangkan.
  6. Suka berkhayal tentang fenomena-fenomena fisik seperti bagaimana jika cahaya ditunggangi.
  7. Memiliki keyakinan hati yang kuat untuk melakukan suatu hal yang dianggap benar.
  8. Banyak bermimpi dan bermain dengan alam dan kehidupan alam adalah sekolah yang paling bersahabat.
  9. Sering melakukan eksperimen berupa imajinasi.Menurutnya imajinasi lebih penting dari pengetahuan.
  10. Tidak melihat orang dari sisi luarnya.
  11. Lebih banyak berkarya dari pada berbicara.
  12. Tidak suka bersaing,ia lebih menyukai bekerja keras sendiri dan mendapatkan kesuksesan yang mampu digunakan orang banyak..
  13. Sangat ambisius dan selalu merealisasikan ide-ide baru yang dipikirkan.
  14. 35% pikiran dan 65% keringat.

Selain kelebihannya dalam hal belajar,ternyata Einstein juga memiliki jiwa yang tidak mudah menyerah. Integral dan Diferensial tingkat tinggi yang menurut banyak orang termasuk pelajaran yang sulit,tapi bagi einstein itu seperti cemilan yang siap disantap masuk ke perutnya. Bagaimana dengan diri anda,apakah mempunyai salah satu cara belajar yang dimiliki oleh einstein juga.??

Tidak ada komentar:

Posting Komentar