Sabtu malam minggu saya diajak jalan-jalan oleh paman saya beserta keluarga ke kota jogja. Bukan rahasia umum lagi kalau hampir tiap malam kota jogja itu tidak ada matinya,selalu ramai oleh lalu lalang para mahasiswa maupun masyarakat jogja itu sendiri. Apalagi kalau malam minggu tiba,bisa dipastikan jalanan akan macet dipenuhi mobil dan motor maupun para pe
sepeda.
sepeda.
Jogja istimewa,,yaa itulah sebutan untuk kota pelajar Jogjakarta,kota tempat orang-orang menuntut ilmu,karena dijogja sendiri banyak sekali perguruan tinggi dan universitas-universitas baik negeri maupun swasta. Tidak hanya istimewa karena banyak perguruan tingi maupun universitas,tetapi masyarakatnya juga istimewa bray,,jelas sangat berbeda jauh dengan ibukota jakarta. Disini masyarakatnya sangat menghormati orang lain,teposelironya tinggi bray,,
Selain masyarakatnya yang lowprofil,budaya-budayanya juga menarik untuk dipelajari,unik,sakral dan kereeen dah. Tak jarang juga banyak musisi yang lahir dari kota jogja,sebut saja KLA PROJECT,JIKUSTIK,SHEILA ON 7,SHAGGY DOG,ENDANK SOEKAMTI,dan lain-lain. Kalau kita mau lebih jauh mempelajari budaya kota jogja,ternyata banyak sekali hal-hal istimewa yang terkandung didalamnya.
Kota seperti jogja juga tak bisa lepas dari yang namanya pengamen dan pengemis layaknya kota-kota besar lainnya di indonesia,tetapi ada hal yang unik di kota jogja maupun solo bray,,pernah suatu ketika saya lg berhenti dilampu merah tiba-tiba ada wanita paruh baya ngamen,saya buka kaca mobil terus tak kasih beberapa keping uang receh,tau gak dia bilang apa.??? Dia bilang gini:"maturnuwun den, artonipun"( sambil nunduk-nunduk layaknya ketemu sama raja atau pejabat saja). Saya juga rada-rada heran,buseeet sampai segitunya yaa sikap mereka,mungkin karena sudah budaya dari jaman raja-raja jaman dahulu kali yaaa,menghormati pemberian orang.
Itulah beberapa hal-hal unik yang bisa kita temui dikota jogja maupun solo,tapi tak jarang juga sih para pengemis dan pengamen yang acuh tak acuh ketika dikasih duit tetapi kebanyakan dari mereka bersikap seperti yang saya ceritakan tadi,beda jauh sama di jakarta yang cenderungmasa bodo'.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar