Hidup kalau kita pelajari ternyata begitu banyak dan bahkan otak manusiapun tidak sanggup mempelajari semuanya karena begitu tak terbatasnya kehidupan ini menyimpan teka teki.Mengakhiri bulan april 2012,ternyata tuhan kembali memberikan saya ujian yang cukup berat,setelah sekian tahun lamanya saya sangat terpukul dengan kematian
bapak saya,sekarang tuhan memberikan saya cobaan ini.
bapak saya,sekarang tuhan memberikan saya cobaan ini.
jumat sore ibu saya tertabrak sepeda motor ketika sedang naik sepeda ontel bersama keponakan dijalan dekat perumahan.Luka yang cukup serius dialami ibu saya yaitu kepala bagian belakang sebelah kanan sobek sehingga memerlukan beberapa jahitan,selain itu luka sobek itu menyebabkan bengkak.Secara otomatis luka itu bikin ibu saya merasa sakit kepala sampai sekarang,tapi alhamdulillah tulang tengkorak tidak sampai cidera.
Masuk rumah sakit yang berarti membutuhkan dana yang tidak sedikit,dalam tiga hari ini saja biayanya sudah mencapai 2,3 juta rupiah,,sebuah jumlah yang cukup banyak bagi kami yang tidak punya penghasilan besar apalagi ayah saya sudah tidak ada.Tapi dari pihak keluarga saya,,tidak membebankan seluruh biaya kepada orang yang nabrak ibu saya,pihak keluarga hanya meminta kerelaan dan semampunya orang yang nabrak ibu saya.Itu bukan berarti dia bebas atau tidak ikut membayar sama sekali,hanya intinya bahwa keluarga kami sangat bijak dengan tidak memaksakan seluruh biaya kepada si penabrak,hanya semampunya dan seikhlasnya,tinggal bagaimana hati nuraninya bertindak dan perhatian mereka dengan melihat keadaan kami yang seperti ini.
Saya berharap cobaan ini akan cepat berahir dan menggantinya dengan sebuah kebahagiaan yang telah tuhan janjikan kepada umatnya.Walaupun begitu lelahnya saya menapaki setiap kehidupan ini,saya selalu percaya dan yakin kalau tuhan sayang kepada saya,saya yakin setelah cobaan ini berahir,tuhan akan memberikan saya sebuah kebahagiaan yang telah lama aku nantikan.
"Hidup ini terlalu singkat untuk kita tangisi,mengalirlah sewajarnya,nikmati saja." (by: sokidrock)
"I believe the god will give me happines." (by: sokidrock)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar